Tentunya, makanan kaya nutrisi wajib kita konsumsi setiap hari. Namun, ada kalanya kita lupa untuk menyajikan makanan rendah gula. Padahal, bila terlalu sering dikonsumsi, hidangan tinggi gula bisa menyebabkan sejumlah penyakit. Mulai dari obesitas hingga masalah jantung. Tentu kita ingin mencegah supaya hal tersebut tidak terjadi.
Sayuran disebut-sebut sebagai makanan yang bergizi untuk anak. Namun, apakah sayuran mengandung glukosa? Perlu dipahami, sayuran bukan bebas dari gula. Sejumlah sayuran bahkan memiliki kadar glukosa yang tinggi. Namun, memang kebanyakan dari sayuran rendah gula.
Misalnya, menurut American Heart Association, sayuran yang memiliki akar, seperti kentang, ubi, dan singkong mengandung kadar gula yang lebih tinggi dibanding lainnya. Kentang sendiri memiliki kandungan 3,8 gram gula per 100 gram-nya. Umumnya, sayuran yang tumbuhnya di dalam tanah punya indeks glikemik yang tinggi.
Untuk memilih makanan rendah gula, kita bisa memilih sayur yang tinggi serat. Berikut ini daftar sayuran rendah gula yang baik untuk kesehatan. Yuk, dicoba!
Baca Juga : 4 Manfaat Konsumsi Makanan Rendah Gula Sejak Dini
1. Seledri
Kamu merasa mulai terlihat kelebihan berat badan? Ini saatnya mengonsumsi seledri. Sayuran yang satu ini masuk dalam jenis makanan rendah gula, lho. Sayur hijau ini mengandung 2,97 gram per 100 gram.
Kabarnya, seledri juga punya kalori yang rendah serta serat tinggi. Bisa dibilang ini menjadi makanan pilihan untuk menjaga berat badan. Kamu bisa menaruh seledri dalam menu sup, nasi goreng, hingga minuman jus.
2. Mentimun
Apa yang Kamu ingat soal mentimun? Sayuran yang satu ini pastinya selalu ada dalam sajian lalapan dan pecel ayam. Siapa sangka kalau mentimun masuk dalam golongan sayuran rendah gula.
Dalam 100 gram mentimun, hanya terdapat sekitar 2 gram gula. Sisanya justru air, yakni sebanyak 95 gram. Tampaknya cocok dikonsumsi setelah melakukan aktivitas fisik, ya.
3. Selada
Selain termasuk dalam makanan rendah gula, selada juga rendah kalori. Dalam 100 gram mentimun, hanya terdapat 2 gram gula. Jangan heran selada sering muncul dalam sajian salad. Sayuran ini juga terkenal menjadi teman makan daging untuk makanan Korea. Rasanya yang segar membuat sajian makanan menjadi lebih istimewa.
Baca Juga : Ibu Cari Makanan yang Rendah Gula buat Anak? Coba 8 Buah Ini
4. Brokoli
Brokoli mungkin bukan makanan favoritmu. Padahal, perlu diketahui bahwa sayuran hijau yang satu ini tergolong salah satu superfood. Dalam brokoli terdapat sejumlah nutrisi, seperti vitamin penting, kalsium, zat besi, dan juga kaya akan serat. Tentu saja brokoli ini juga rendah gula, yakni 2 gram dalam 100 gram.
Kamu hanya perlu mengolahnya dengan tepat agar terasa lezat. Misalnya, direbus secara singkat agar tidak terlalu matang atau bisa juga ditumis dengan saus tiram. Pastinya, rasanya yummy.
5. Bayam
Bayam termasuk sayuran rendah gula yang tinggi kandungan air, lho. Itu sebabnya memakan tumisan bayam atau pun sup bayam bisa membuat anak menjadi lebih berenergi dan bersemangat. Tak heran juga kalau bayam sering menjadi side dish dari steak. Ini membuat sajian menjadi tidak terlalu kering.
6. Kubis
Makanan rendah gula berikutnya adalah kubis. Dalam 100 gram kubis, terdapat 3 gram gula. Selain itu, sayuran ini juga rendah lemak serta kaya akan serat. Bahan makanan ini juga mengandung vitamin dan mineral yang berguna untuk kesehatan tubuh.
Kubis bisa dikonsumsi dengan cara ditumis, dibuat sup, ataupun dikukus. Ibu bisa memadukannya dengan tahu atau ayam cincang.
Setelah mengetahui beberapa sayuran yang termasuk makanan rendah gula, pastikan asupan sayuran harianmu cukup. Untuk mendukung asupan rendah gula sehari-hari, jangan lupa pula minum MILO Less Sugar. Produk MILO ini mengandung 0 sukrosa. Namun, punya banyak nutrisi, seperti vitamin B2, B3, B6, B12, C, dan D, serta kalsium, fosfor, dan zat besi. Semua ini berguna untuk memasok 100% energimu sehari-hari.
Temukan
Resep Kreasi Milo
Ayo berkreasi dengan resep-resep menarik dari MILO untuk melengkapi energi dan nutrisi anak.