13 December 2023

Perlukah Meminum Susu yang Bisa Menambah Tinggi Badan? Berikut Penjelasannya!

Bagikan Artikel:

Susu telah lama dianggap sebagai salah satu sumber gizi penting bagi pertumbuhan anak, khususnya di usia dini di mana anak mengalami pertumbuhan pesat. Karenanya, tidak heran jika banyak orang tua memberikan susu pertumbuhan atau susu yang bisa menambah tinggi badan untuk mendukung tumbuh kembang anak. 

Tetapi, apakah mengonsumsi susu pertumbuhan perlu untuk anak? Dan apakah susu bisa menambah tinggi badan? Yuk, simak ulasannya! 

Kandungan Ideal Susu yang Bisa Menambah Tinggi Badan 

Susu memiliki kandungan nutrisi makro dan mikro yang penting untuk meningkatkan daya tahan tubuh, membantu tumbuh kembang, hingga meningkatkan kepadatan tulang. Kandungan spesifik dalam susu itulah yang bermanfaat untuk pertumbuhan. 

Meski bahan pangan lain juga memiliki kandungan yang sama, susu adalah pilihan praktis yang dapat memenuhi semua kebutuhan untuk mendukung pertumbuhan.1 

Lantas, apakah minum susu bisa menambah tinggi badan? Dengan nutrisi yang begitu kaya, konsumsi susu bisa dikaitkan dengan menambah tinggi badan, terutama dengan adanya kandungan protein, kalsium, kalium, zink, dan vitamin A.2 

Tak hanya itu, susu juga dapat menstimulasi produksi hormon pertumbuhan atau IGF-1, yang bertanggung jawab untuk pertumbuhan dan perkembangan tulang dan jaringan otot.3 

Lalu, apa saja kandungan penting dalam susu yang bisa menambah tinggi badan? Berikut di antaranya: 

1. Protein 

Protein adalah zat pembangun utama dalam tubuh yang juga berperan dalam pertumbuhan tinggi badan. Nutrisi ini membantu pembentukan jaringan baru dan mempercepat pertumbuhan otot.  

Protein juga merupakan faktor penting yang mempengaruhi tinggi badan. Meski kasus defisiensi protein jarang terjadi, kekurangan protein bisa berdampak pada terganggunya pertumbuhan anak.4 

2. Kalsium  

Kalsium merupakan unsur penting untuk pembentukan dan penguatan tulang. Nutrisi yang selalu hadir di susu peninggi badan ini membantu tulang tumbuh kuat dan mencegah risiko osteoporosis di kemudian hari.  

Saat tulang menjalani proses penguraian dan pembentukan ulang secara teratur, kalsium membantu membangun tulang baru, terutama selama masa tumbuh kembang anak.5 

3. Vitamin D  

Vitamin D memiliki peran krusial dalam penyerapan kalsium tubuh sehingga berkontribusi besar terhadap pertumbuhan badan.  

Vitamin yang bisa didapat dari sinar matahari ini ini mengatur jumlah kalsium dan fosfat dalam tubuh, yang dibutuhkan untuk menjaga kesehatan tulang, gigi, dan otot.6  

4. Vitamin B12  

Anak-anak membutuhkan vitamin B12 untuk membantu otak dan tubuh bertumbuh dan berkembang. Vitamin B12 membantu produksi sel darah merah dan mendukung proses pertumbuhan.7 

Kebutuhan Kalsium Harian Anak Usia Sekolah 

Kalsium dibutuhkan anak-anak untuk pertumbuhan. Di usia 1-3 tahun, anak-anak membutuhkan sekitar 650 mg kalsium per hari, sedangkan anak 4-9 tahun membutuhkan sekitar 1000 mg kalsium per hari. 

Kebutuhan kalsium harian anak semakin bertambah saat memasuki usia remaja, yakni mencapai 1200 mg per hari.8 

Kebutuhan itu dapat dipenuhi melalui asupan sehari-hari, termasuk susu pertumbuhan atau susu tinggi badan dan makanan sumber kalsium lainnya, seperti kacang-kacangan dan sayuran hijau.9  

Adakah Waktu Terbaik Minum Susu untuk Menambah Tinggi Badan? 

Meskipun minum susu memiliki manfaat gizi yang besar, Ibu tetap perlu mempertimbangkan faktor genetik dan pola makan secara keseluruhan. 

Hingga kini, belum ada penelitian khusus yang menyebutkan waktu pasti untuk minum susu sehingga dapat secara langsung meningkatkan tinggi badan.  

Namun, para ahli gizi merekomendasikan untuk mengonsumsi susu setiap hari sebagai bagian dari pola makan seimbang. Selain itu, mengonsumsi susu baik digunakan setelah beraktivitas karena protein diperlukan untuk pembangunan otot.10 

Demikian ulasan seputar susu yang bisa menambah tinggi badan serta kandungan nutrisi penting di dalamnya. Ibu bisa memberi anak manfaat susu dengan memberinya MILO 3in1 setiap hari. MILO mengandung susu, cokelat, gula, dan malt yang menghasilkan energi alami. MILO 3in1 diperkaya vitamin B2, B3, B6, B12, C, dan D, serta kalsium, fosfor, dan zat besi untuk mendukung anak di periode tumbuh aktif. 


Source:

  1. Indonesian Orthopedic Association. Susu untuk pertumbuhan, is it overrated? Retrieved on August 8, 2023 fromhttps://indonesia-orthopaedic.org/news-detail/susu-untuk-pertumbuhan-it-overrated 
  2. Healthline. Does Milk Help Kids Grow?Retrieved on August 8, 2023 fromhttps://www.healthline.com/nutrition/does-milk-help-you-grow#nutritional-content 
  3. Healthline. 8 Signs and Symptoms of Protein Deficiency. Retrieved on August 8, 2023 fromhttps://www.healthline.com/nutrition/protein-deficiency-symptoms 
  4. Web MD. Calcium: What You Should Know. Retrieved on August 8, 2023 fromhttps://www.webmd.com/vitamins-and-supplements/calcium 
  5. NHS. Vitamin D. Retrieved on August 8, 2023 fromhttps://www.nhs.uk/conditions/vitamins-and-minerals/vitamin-d/# 
  6. Raising Children. Vitamins and minerals. Retrieved on August 8, 2023 fromhttps://raisingchildren.net.au/teens/healthy-lifestyle/nutrients/vitamins-minerals 
  7. Kemenkes RI (2019) PMK Nomor 28 Tahun 2019 tentang Angka Kecukupan Gizi yang Dianjurkan untuk Masyarakat Indonesia.http://hukor.kemkes.go.id/uploads/produk_hukum/PMK_No__28_Th_2019_ttg_Angka_Kecukupan_Gizi_Yang_Dianjurkan_Untuk_Masyarakat_Indonesia.pdf 
  8. Harvard. Calcium. Retrieved on August 8, 2023 fromhttps://www.hsph.harvard.edu/nutritionsource/calcium/ 
  9. Healthline. Is There a Best Time to Drink Milk? Retrieved on August 8, 2023 fromhttps://www.healthline.com/nutrition/best-time-to-drink-milk 
komposisi milokomposisi milo

Temukan

Resep Kreasi Milo

Ayo berkreasi dengan resep-resep menarik dari MILO untuk melengkapi energi dan nutrisi anak.

Artikel Lainnya

Tentang Tumbuh Aktif

Pentingnya kecerdasan emosional dan cara meningkatkannya Tumbuh Aktif
Kecerdasan Emosional: Mengapa Penting dan Bagaimana Meningkatkannya?

Ibu sudah tahu kalau kecerdasan emosional atau emotional intelligence (EQ) juga tak kalah penting dengan kecerdasan intelektual atau intelligence

Cara berpikir Kreatif dan Inovatif Energi Aktif
Cara Berpikir Kreatif dan Inovatif dalam Kehidupan Sehari hari

Cara berpikir kreatif dan inovatif bukan cuma berkaitan dengan tren yang kekinian, tapi ini adalah kemampuan yang perlu dimiliki semua orang, termasuk

Cara Mengembangkan Bakat Anak Energi Aktif
Perlu Diketahui Ini 7 Cara Mengembangkan Bakat Anak!

Setiap anak terlahir dengan potensi talenta atau bakat yang berbeda. Contoh bakat dan minat adalah ada yang jago lari, sepak bola, ada juga yang

Manfaat Intensitas Latihan Aktivitas
Meningkatkan Intensitas Latihan: Cara Maksimalkan Hasil dengan Pendekatan yang Tepat

Mengenalkan pentingnya intensitas latihan pada anak adalah salah satu hal yang perlu Ibu lakukan untuk meningkatkan motivasi anak. Ini karena

Cara Menumbuhkan Sikap Optimis Tumbuh Aktif
Cara Menumbuhkan Sikap Optimis Bagi Anak yang Bisa Dilakukan

Penting bagi Ibu untuk menumbuhkan sikap optimis pada anak sejak dini. Kenapa? Karena pribadi yang memiliki rasa optimis tinggi cenderung akan melihat

manfaat kerja keras Aktivitas
Manfaat Nyata dari Kerja Keras: Bagaimana Dedikasi Membawa Kesuksesan

Karakter kerja keras adalah karakter yang penting untuk ditanamkan sejak dini pada anak. Kenapa? Itu karena manfaat kerja keras akan membentuk pribadi

cara agar mental kuat Tumbuh Aktif
Perlu Dilatih Sejak Dini, Ini Cara Agar Mental Kuat!

Mental yang kuat tidak cuma memberi ketangguhan dalam menghadapi tantangan hidup, tetapi juga menjadi salah satu kunci keberhasilan di berbagai hal.

manfaat disiplin Energi Aktif
Manfaat Disiplin dalam Kehidupan Sehari-hari Bagi Anak

Untuk mendukung anak meraih kesuksesan masa depan, peran orang tua tidak cukup hanya memfasilitasi pendidikan sekolah dan asupan makanan bergizi.

pendidikan karakter Energi Aktif
Peran Pendidikan Karakter dalam Pembentukan Kepribadian

Apakah mendidik anak tujuannya sebatas membuat mereka pintar secara akademis saja? Ibu pasti setuju kalau jawabannya adalah tidak. Hal lain yang juga

Selamat, Kamu mendapatkan ekstra 30 poin! Tonton video modul lainnya atau dapatkan ekstra 1 poin setiap Kamu menonton ulang.