Mengajarkan rasa tanggung jawab kepada anak merupakan salah satu tugas penting bagi orang tua. Pendidikan tanggung jawab itu bisa dimulai dari rumah. Sebab, keluarga adalah lingkup terkecil dari masyarakat. Layaknya tatanan di dalam masyarakat, setiap anggota keluarga, termasuk anak, memiliki posisi, peran, dan tugasnya masing-masing.
Apa saja tanggung jawab anak di rumah? Simak penjelasannya dalam artikel berikut ini.
Apa Saja Tanggung Jawab Anak di Rumah?
Selain memiliki hak, setiap anak juga harus melaksanakan kewajiban dan tugasnya di rumah. Kewajiban seorang anak adalah menghormati orang tua, menaati peraturan, dan melaksanakan tugas-tugasnya dengan penuh tanggung jawab.
Berikut ini beberapa contoh tanggung jawab di rumah untuk anak:
Berbakti kepada orang tua
Berbakti kepada orang tua adalah tanggung jawab seorang anak yang utama. Sebab, anak telah dilahirkan dan dibesarkan penuh dengan kasih sayang oleh orang tuanya. Oleh karenanya, seorang anak pun berkewajiban berbakti kepada orang tua. Berbakti kepada orang tua tidak melulu harus dilakukan dengan hal-hal besar, tetapi bisa juga melalui tindakan sederhana, seperti berbicara sopan dan membantu pekerjaan rumah.
Membantu pekerjaan rumah
Mengajarkan anak melakukan pekerjaan rumah tangga merupakan sebuah langkah penting untuk menanamkan rasa tanggung jawab kepada mereka. Namun, Anda perlu menyesuaikan tugas anak di rumah sesuai dengan usianya. Misalnya, untuk anak berusia 2-3 tahun, Anda bisa memberikan tugas membereskan mainan, memberi makan hewan peliharaan, menaruh pakaian kotor di keranjang, atau merapikan buku. Anak berusia 4-5 tahun dapat diberikan tugas merapikan tempat tidur, membersihkan meja, membuang sampah, menyiram tanaman, atau membersihkan remah-remah makanan di lantai. Anak berusia 6-7 tahun sudah bisa diajarkan menyapu lantai, membantu menyiapkan makan siang, dan merapikan kamarnya sendiri. Saat berusia 8-9 tahun, anak bisa diberikan tugas mencuci piring, mencuci baju, mengepel lantai, membantu menyiapkan makan malam, menyiapkan sendiri sarapannya, atau memasak menu sederhana. Adapun tugas anak berusia di atas 10 tahun meliputi mencuci piring, mencuci mobil, mencuci pakaian, membersihkan kamar mandi, menyetrika baju, hingga menjaga adiknya.
Belajar
Salah satu tanggung jawab seorang anak adalah belajar. Sebagai orang tua, kita harus mendorong anak menggapai impian dan cita-citanya. Untuk itu, sangat penting menanamkan tanggung jawab belajar kepada anak-anak sejak dini agar mereka sukses dalam studinya.
Akur dengan saudara
Menjaga hubungan harmonis dan saling menyayangi dengan saudara merupakan salah satu bentuk tanggung jawab sebagai anak di rumah. Jika anak bisa saling menyayangi dan akur dengan saudara, susanan di rumah pun akan terasa nyaman. Oleh karena itu, penting untuk mengajari anak tanggung jawab menjaga hubungan harmonis dengan saudara, misalnya kakak harus menyayangi dan menjaga adiknya, sedangkan adik juga harus menyayangi dan menghormati kakaknya.
Cara Mengajarkan Tanggung Jawab kepada Anak
Mengajarkan anak bertanggung jawab atas pekerjaan rumah tangga akan membekali mereka dengan keterampilan atau lifeskill yang dibutuhkan saat tumbuh dewasa nanti. Selain itu, tanggung jawab di rumah juga memberi anak kemampuan berkomunikasi, bernegosiasi, berkoordinasi, dan bekerja sebagai tim.
Berikut ini cara mengajarkan tanggung jawab kepada anak:
1. Biarkan anak mengerjakan tugasnya sendiri
Cara pertama untuk menyadarkan tentang apa saja tanggung jawab anak di rumah adalah dengan membiarkan mereka melakukan tugas-tugasnya sendiri. Untuk itu, orang tua harus membiarkan anak mengerjakan rutinitasnya sendiri sejak dini, seperti makan, memakai baju, mandi, dll.
2. Jadilah role model
Orang tua adalah contoh nyata bagi anak-anak mereka. Oleh sebab itu, Anda harus memberikan contoh sikap yang penuh tanggung jawab atas tugas-tugas sendiri agar anak juga bisa tumbuh dengan rasa tanggung jawab. Bukan hanya itu, pastikan Anda juga selalu menepati janji agar anak-anak juga bertanggung jawab atas tugas mereka. Dengan cara ini, si Kecil akan dengan senang hati mengerjakan kewajiban seorang anak.
Itulah apa saja tanggung jawab anak di rumah. Orang tua harus berperan aktif dan membiasakan anak untuk bertanggung jawab atas tugas-tugasnya di rumah. Jangan lupa lengkapi asupan nutrisinya agar anak lebih berenergi menjalankan tugasnya sehari-hari.
Berikan MILO 3in1 untuk melengkapi energi anak. MILO 3in1 adalah produk minuman dengan kandungan susu, cokelat, dan proses dua kali ekstrak malt yang menghasilkan energi alami di setiap butirannya. Minuman cokelat berenergi ini juga mengandung vitamin B2, B3, B6, B12, C, dan D, serta kalsium, fosfor, dan zat besi untuk mendukung energi dan nutrisi anak di periode tumbuh aktif.
- Whiz. Here Are 10 Duties and Responsibilities of a Child at Home. Dari https://whiz.id/en/obligations-as-a-son-at-home/. Diakses pada 23 September 2023.
- WebMD. Divide and Conquer Household Chores.Dari https://www.webmd.com/parenting/features/chores-for-children. Diakses pada 23 September 2023
- Raising Children. Household Chores for Children and Teenagers. Dari https://raisingchildren.net.au/preschoolers/family-life/routines-rituals-rules/chores-for-children. Diakses pada 23 September 2023
- Samitivej hospital. Teaching Your Child Responsibility. Dari https://www.samitivejhospitals.com/article/detail/teaching-your-child-responsibility. Diakses pada 23 September 2023.
- Momjunction. 17 Ways to Teach Duties and Responsibilities to Kids. Dari https://www.momjunction.com/articles/kid-responsibilities-how-to-teach-them_00765783/. Diakses pada 23 September 2023.
Temukan
Resep Kreasi Milo
Ayo berkreasi dengan resep-resep menarik dari MILO untuk melengkapi energi dan nutrisi anak.