Energi untuk raih lebih
Dukungmerekaraih lebih
#EnergiUntukRaihLebih
Ayo dukung Sang Juara menjadi anak aktif! Tak hanya dari pelajaran di sekolah, anak juga belajar nilai-nilai penting dari olahraga dan aktivitas fisik.
Nilai Positif dari Aktif Berolahraga
Toleransi
Berikan anak kesempatan mengenal berbagai pelajaran penting meski sekolah telah usai. Melalui aktivitas fisik dan olahraga beregu, anak bisa belajar pentingnya toleransi. Bantu Sang Juara belajar mengenal perbedaan sebagai hal positif untuk menunjukkan keberagaman.
Kerja Sama
Meski tak ada ujian tertulis maupun lisan, banyak pelajaran penting di luar sekolah yang bisa anak dapatkan melalui olahraga. Salah satunya kerja sama. Saat menjadi pemimpin, ia akan belajar memberi arahan. Sebaliknya, ketika menjadi anggota, anak belajar menerima arahan dan membantu anggota lain. Sang Juara akan belajar bahwa setiap anggota tim berperan penting untuk meraih kemenangan.
Rendah Hati
Ketika jam sekolah berakhir, saatnya anak memulai pelajaran penting lainnya dari olahraga. Jiwa kompetitif anak pun diasah pada momen ini. Ia akan belajar pentingnya rendah hati karena dalam setiap kompetisi pasti ada pihak yang menang dan kalah.
Saling Menghormati
Ibu juga bisa menjadikan waktu anak sepulang sekolah lebih berkualitas dengan aktivitas fisik dan olahraga. Tak hanya belajar konsep menang-kalah, ia juga mengenal pentingnya menghormati kawan maupun lawan saat bermain.
Adil
Pelajaran penting lain yang bisa didapat anak di luar sekolah melalui aktivitas fisik dan olahraga adalah memahami pentingnya bersikap adil. Sang Juara mengerti tentang keadilan dengan cara menaati peraturan dan bersikap objekttif selama permainan berlangsung.