19 August 2022

5 Menu Bekal dari Makanan Nutrisi Tinggi

Bagikan Artikel:

Makanan nutrisi tinggi sangat dibutuhkan anak untuk masa pertumbuhannya. Bahkan jenis makanan ini juga dapat mempengaruhi performa akademisnya di sekolah. Untuk itu, Ibu jangan ragu menyajikan makanan nutrisi tinggi sebagai bekal makan siangnya. 

Pilihlah makanan atau minuman dari sumber nutrisi yang alami. Misalnya, buah yang mengandung nutrisi paling tinggi atau sayuran. Ini tentunya, dapat membuat anak terjaga kesehatannya dan asupan energinya selama beraktivitas di sekolah. 

Lalu, apa saja contoh makanan tinggi nutrisi yang cocok untuk bekal anak ke sekolah? Simak beberapa jenis makanan nutrisi tinggi berikut ini. 

 

1. Buah

Ibu pastinya aware kalau anak cenderung akan membeli jajanan manis ketika di sekolah. Apalagi saat anak merasa kelelahan sehabis beraktivitas. Untuk menyajikan makanan nutrisi tinggi, ibu tak perlu bingung. Coba beli buah di pasar. Ini bisa menjadi pengganti energi anak, lho

Sebenarnya apa saja nutrisi buah? Walau simple, buah-buahan sebenarnya mengandung banyak vitamin, mineral, dan antioksidan. Misalnya, jeruk yang kaya vitamin C untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Bisa juga apel yang mengandung antioksidan untuk mencegah inflamasi. 

Ibu juga bisa memilih pisang yang kaya akan kalium dan asam folat untuk meningkatkan kecerdasan kognitif. Bahkan, buah kuning ini juga dapat mengenyangkan perut anak. Sebenarnya, semua buah kaya akan nutrisi. Ibu tinggal memilih yang manis dan disukai anak untuk bekal sekolah. Ada baiknya disajikan dalam kondisi dingin agar anak merasa segar.

Baca Juga : 6 Sumber Makanan Nutrisi Tinggi untuk Penuhi Energi Anak

 

2. Sayuran

Selain buah, jenis makanan nutrisi tinggi lainnya adalah sayur-sayuran. Walaupun memberikan sayuran kepada anak menjadi tantangan berat, biasanya mereka suka menolaknya. Ibu bisa menyelipkan sayuran dalam menu makanan yang disukai atau dibentuk menjadi karakter menggemaskan.

Contoh sayuran hijau, seperti sawi, brokoli, dan bayam. Ketiga jenis sayuran hijau itu mengandung banyak sekali nutrisi penting. Misalnya, serat, vitamin A, vitamin C, serta vitamin K. Ibu juga bisa memberikan tomat dan wortel yang baik untuk mata, serta brokoli, kol, dan selada yang menunjang kesehatan usus. 

 

3. Kacang-Kacangan

Anak butuh camilan ketika di sekolah. Ibu bisa membekali anak kacang-kacangan. Bagi Ibu yang belum tahu, kacang-kacangan mengandung asam folat, protein, magnesium, zinc, kalsium, dan kalium.

Gizi yang lengkap ini bermanfaat untuk mengendalikan berat badan, mengurangi kadar kolesterol, mencegah terjadinya inflamasi, mengurangi risiko masalah jantung, dan memperlancar pencernaan. 

Lalu bagaimana menyajikannya? Ibu bisa menggoreng, memanggang, atau merebus kacang-kacangan. Taruh dalam wadah ketika sudah didinginkan, ya

 

4. Telur

Telur biasanya menjadi sajian makanan yang disukai anak. Apalagi, ketika dibuat menjadi omelet atau orak-arik. Selain untuk sarapan pagi, Ibu bisa membuat telur untuk bekal anak. Pastinya, bahan makanan yang satu ini kaya akan protein yang dibutuhkan anak. Biasanya, protein ini dibutuhkan untuk mempercepat pesmulihan tubuh setelah beraktivitas.

Selain itu, telur juga memiliki asupan 6 protein, lemak, serta vitamin D, B12, dan zat besi. Kandungan nutrisi ini bermanfaat meningkatkan daya tahan tubuh dan memperlancar pembentukan sel darah merah. 

 

5. Ikan

Makanan nutrisi tinggi lainnya yang bisa menjadi bekal sekolah anak adalah ikan. Sajian makanan ini mengandung asam lemak omega-3 dan omega 6. Keduanya ini bermanfaat untuk perkembangan otak anak. Ikan juga kaya akan kalsium, fosfor, dan vitamin D. Ketiga nutrisi itu berguna untuk pertumbuhan tulang dan gigi anak.

Tak lupa ikan memiliki kandungan zat besi, zinc, yodium, magnesium, kalium, serta vitamin B. Bisa dibilang, ikan memiliki kandungan nutrisi yang dibutuhkan anak. Maka dari itu, Ibu disarankan rutin memberikannya kepada anak. 

Untuk melengkapi bekal sehat anak, Ibu bisa memberikan MILO UHT. Minuman coklat berenergi ini memiliki kandungan susu, cokelat, dan proses dua kali ekstrak malt menghasilkan energi alami di setiap butiran MILO. Susu MILO juga mengandung vitamin B2, B3, B6, B12, C, dan D, serta kalsium, fosfor, dan zat besi untuk mendukung energi dan nutrisi anak di periode tumbuh aktif.

Itu tadi makanan tinggi nutrisi yang cocok menjadi bekal sekolah anak. Ibu sudah siap membuatnya? Semangat Ibu!
 

komposisi milokomposisi milo

Temukan

Resep Kreasi Milo

Ayo berkreasi dengan resep-resep menarik dari MILO untuk melengkapi energi dan nutrisi anak.

Artikel Lainnya

Tentang Aktivitas

Gerakan senam aerobik agar tidak bosan Aktivitas
Tips Latihan Gerakan Senam Aerobik Agar Tidak Bosan

Senam aerobik adalah salah satu jenis olahraga yang tidak hanya menyenangkan, tetapi juga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Olahraga ini

Mengenal pukulan pencak silat dan tekniknya Aktivitas
Mengenal Pukulan dalam Pencak Silat

Pencak silat adalah salah satu olahraga bela diri yang kaya akan nilai budaya dan tradisi. Olahraga ini tidak hanya berfokus pada kemampuan fisik,

Peraturan pencak silat yang pemula wajib tahu Aktivitas
Peraturan Pencak Silat. Pemula Wajib Tahu!

Pencak silat merupakan salah satu seni bela diri tradisional yang telah menjadi bagian tak terpisahkan dari budaya Indonesia. Seni bela diri ini tidak

Manfaat permainan tradisional Aktivitas
Manfaat Permainan Tradisional yang Perlu Diketahui

Di tengah arus modernisasi yang begitu deras, kita sering kali melupakan kekayaan budaya yang kita miliki, salah satunya adalah permainan tradisional.

Tendangan pencak silat yang perlu diketahui Aktivitas
Macam-macam Tendangan Pencak Silat yang Perlu Diketahui

Pencak silat adalah salah satu seni bela diri yang berasal dari Indonesia dan telah menjadi bagian dari budaya dan tradisi bangsa. Selain sebagai

Teknik start lari jarak pendek Aktivitas
3 Macam Start Lari Jarak Pendek yang Perlu Diketahui

Lari jarak pendek atau sprint merupakan salah satu cabang olahraga atletik yang memerlukan kecepatan, kekuatan, dan teknik yang sempurna. Dalam lari

Teknik start jongkok dalam lari jarak pendek Aktivitas
Teknik Start Jongkok Dalam Lari Pendek. Sudah Tahu?

Lari jarak pendek adalah salah satu cabang atletik yang sangat populer dan sering diperlombakan di berbagai ajang. Kecepatan dan ketepatan waktu

Manfaat pendinginan setelah olahraga untuk tubuh Aktivitas
7 Manfaat Pendinginan Setelah Olahraga

Olahraga adalah kegiatan yang sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Namun, banyak orang yang seringkali mengabaikan langkah

Cara meningkatkan motivasi belajar Aktivitas
7 Cara Meningkatkan Motivasi Belajar yang Perlu Diketahui

Setiap anak memiliki potensi yang luar biasa untuk belajar dan berkembang. Namun, terkadang, semangat untuk belajar bisa menurun, terutama jika anak

Selamat, Kamu mendapatkan ekstra 30 poin! Tonton video modul lainnya atau dapatkan ekstra 1 poin setiap Kamu menonton ulang.