13 December 2023

10 Makanan yang Mengandung Protein Tinggi

Bagikan Artikel:

Asupan nutrisi yang lengkap adalah salah satu kunci dalam mendukung tumbuh kembang anak. Salah satu nutrisi yang tidak boleh tertinggal dalam menu makan anak adalah protein. Sebab, protein memainkan peran penting dalam tubuh. Asupan protein yang tercukupi dapat membantu memenuhi kebutuhan energi, mendukung pertumbuhan, dan memperkuat daya tahan tubuh anak.

Anak-anak berusia 2-3 tahun membutuhkan 13 gram protein atau setara 2 ons makanan yang mengandung protein. Anak berusia 4-8 tahun membutuhkan 19 gram protein atau setara 4 ons makanan. Adapun pada usia 9-13 tahun, kebutuhan protein anak adalah 34 gram atau setara 5 ons makanan berprotein.

Berikut ini adalah 10 makanan yang mengandung protein tinggi dan baik untuk mendukung pertumbuhan anak.

1. Telur

Salah satu makanan dengan kandungan protein tinggi dan mudah diserap tubuh adalah telur. Dalam satu butir telur ukuran besar, terkandung 6 gram protein.

Tidak hanya kaya akan protein, telur juga mengandung vitamin, mineral, lemak sehat, antioksidan yang baik untuk kesehatan. Putih telur adalah bentuk protein murni, tetapi jauh lebih baik jika anak mengkonsumsi telur utuh. Sebab, kuning telur memberikan lebih banyak nutrisi, termasuk vitamin, mineral, antioksidan, dan lemak sehat.

2. Dada ayam

Dada ayam merupakan salah satu sumber protein hewani yang baik untuk menunjang tumbuh kembang anak. Satu buah dada ayam yang telah dimasak memiliki kandungan protein sebesar 32 gram.

Selain protein, dada ayam juga diperkaya kandungan vitamin B serta mineral, seperti zinc dan selenium.

3. Kacang almond

Kacang-kacangan merupakan salah satu sumber protein nabati yang baik untuk kesehatan. Salah satu jenis kacang-kacangan yang mengandung protein tinggi adalah almond. Dalam satu ons almond, terkandung 6 gram protein. Almond juga kaya akan kandungan nutrisi penting lainnya, seperti serat, vitamin E, mangan, dan magnesium.

4. Ikan tuna

Ikan tuna adalah makanan laut yang kaya akan protein. Dalam satu kemasan tuna kaleng terkandung 19 gram protein.

Bukan hanya makanan yang mengandung protein, tuna juga merupakan sumber asam lemak tak jenuh yang menyehatkan jantung. Anda bisa menambahkan ikan tuna kalengan dalam sandwich, salad, atau snack favorit anak-anak.

5. Salmon

Selain ikan tuna, ikan salmon juga menjadi salah satu makanan laut dengan kandungan protein tinggi. Setengah ikan salmon fillet dengan berat sekitar 124 gram mengandung 30,5 gram protein.

Seperti kebanyakan ikan, salmon pun mengandung sejumlah vitamin dan mineral penting, seperti iodin, selenium, dan vitamin B12. Selain itu, salon yang merupakan ikan berlemak, juga kaya akan lemak omega-3 yang baik untuk kesehatan jantung.

6. Brokoli

Brokoli adalah jenis sayuran yang memiliki kandungan protein paling tinggi. Dalam satu mangkuk brokoli terkandung hampir 2,6 gram. Jumlah ini memang tidak mencukupi kebutuhan protein harian Anda.

Oleh sebab itu, disarankan untuk mengonsumsi brokoli dengan jenis makanan yang mengandung protein lainnya. Kabar baiknya, selain protein, brokoli juga mengandung berbagai jenis nutrisi, seperti folat dan potasium. Sayuran ini juga hanya mengandung 31 kalori per mangkuk.

7. Daging sapi

Daging sapi juga merupakan salah satu makanan dengan kandungan protein tinggi. Dalam 3 ons daging sapi tanpa lemak terkandung 24,6 gram protein. Bukan hanya itu, daging sapi tanpa lemak juga merupakan sumber zat besi, zinc, selenium, Vitamin B12 dan B6. Ini menjadikan daging sapi tanpa lemak sebagai salah satu sumber protein hewani yang baik untuk dikonsumsi.

8.Tempe

Meski sama-sama terbuat dari kacang kedelai, tempe memiliki kandungan protein lebih tinggi daripada tahu. Anda bisa mendapatkan manfaat 20 gram protein dengan mengonsumsi 100 gram tempe. Makanan ini juga mudah ditemui di Indonesia dengan harga terjangkau.

9. Alpukat

Alpukat adalah salah satu jenis buah yang sehat dan tinggi protein. Dalam satu mangkuk atau 230 gram alpukat terkandung 4,5 gram protein. Tidak hanya kaya protein dan rendah lemak, alpukat juga mengandung serat dan berbagai nutrisi, salah satunya potasium.

10. Susu

Susu adalah salah satu jenis protein hewani yang mudah diserap tubuh. Meminum satu gelas atau 244 gram susu akan memberi asupan 8 gram protein untuk tubuh. Bukan hanya itu, susu juga baik untuk pertumbuhan tulang anak karena mengandung kalsium.Segelas susu cokelat juga baik untuk diminum seusai berolahraga karena dapat mengembalikan energi anak.

Lengkapi Asupan Makanan yang Mengandung Protein dengan MILO Activ-Go

Itulah jenis-jenis makanan yang mengandung protein. Selain dari konsumsi makanan, Anda juga bisa mendukung tumbuh kembang anak dengan memberikan MILO Activ-Go. Produk minuman ini memiliki kandungan susu, cokelat, dan proses dua kali ekstrak malt yang menghasilkan energi alami di setiap butiran MILO. Minuman coklat berenergi ini dilengkapi dengan vitamin B2, B3, B6, B12, C, dan D, serta kalsium, fosfor, dan zat besi untuk mendukung energi dan nutrisi anak di periode tumbuh aktif.

komposisi milokomposisi milo

Temukan

Resep Kreasi Milo

Ayo berkreasi dengan resep-resep menarik dari MILO untuk melengkapi energi dan nutrisi anak.

Artikel Lainnya

Tentang Aktivitas

Gerakan senam aerobik agar tidak bosan Aktivitas
Tips Latihan Gerakan Senam Aerobik Agar Tidak Bosan

Senam aerobik adalah salah satu jenis olahraga yang tidak hanya menyenangkan, tetapi juga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Olahraga ini

Mengenal pukulan pencak silat dan tekniknya Aktivitas
Mengenal Pukulan dalam Pencak Silat

Pencak silat adalah salah satu olahraga bela diri yang kaya akan nilai budaya dan tradisi. Olahraga ini tidak hanya berfokus pada kemampuan fisik,

Peraturan pencak silat yang pemula wajib tahu Aktivitas
Peraturan Pencak Silat. Pemula Wajib Tahu!

Pencak silat merupakan salah satu seni bela diri tradisional yang telah menjadi bagian tak terpisahkan dari budaya Indonesia. Seni bela diri ini tidak

Manfaat permainan tradisional Aktivitas
Manfaat Permainan Tradisional yang Perlu Diketahui

Di tengah arus modernisasi yang begitu deras, kita sering kali melupakan kekayaan budaya yang kita miliki, salah satunya adalah permainan tradisional.

Tendangan pencak silat yang perlu diketahui Aktivitas
Macam-macam Tendangan Pencak Silat yang Perlu Diketahui

Pencak silat adalah salah satu seni bela diri yang berasal dari Indonesia dan telah menjadi bagian dari budaya dan tradisi bangsa. Selain sebagai

Teknik start lari jarak pendek Aktivitas
3 Macam Start Lari Jarak Pendek yang Perlu Diketahui

Lari jarak pendek atau sprint merupakan salah satu cabang olahraga atletik yang memerlukan kecepatan, kekuatan, dan teknik yang sempurna. Dalam lari

Teknik start jongkok dalam lari jarak pendek Aktivitas
Teknik Start Jongkok Dalam Lari Pendek. Sudah Tahu?

Lari jarak pendek adalah salah satu cabang atletik yang sangat populer dan sering diperlombakan di berbagai ajang. Kecepatan dan ketepatan waktu

Manfaat pendinginan setelah olahraga untuk tubuh Aktivitas
7 Manfaat Pendinginan Setelah Olahraga

Olahraga adalah kegiatan yang sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Namun, banyak orang yang seringkali mengabaikan langkah

Cara meningkatkan motivasi belajar Aktivitas
7 Cara Meningkatkan Motivasi Belajar yang Perlu Diketahui

Setiap anak memiliki potensi yang luar biasa untuk belajar dan berkembang. Namun, terkadang, semangat untuk belajar bisa menurun, terutama jika anak

Selamat, Kamu mendapatkan ekstra 30 poin! Tonton video modul lainnya atau dapatkan ekstra 1 poin setiap Kamu menonton ulang.