Anak Ibu antusias untuk mencoba latihan lompat jauh di sekolah? Tentu Ibu perlu mendukungnya dengan memberi semangat dan mengajaknya ngobrol seputar aturan lompat jauh ini agar anak bisa lebih memahami bagaimana melakukan cabang olahraga ini dengan baik.
Nah, apa saja hal-hal yang perlu Ibu jelaskan pada anak? Simak bahasan berikut terkait sejarah, aturan dan teknik dasar lompat jauh.
Apa Definisi Lompat Jauh?
Lompat jauh merupakan salah satu cabang olahraga atletik yang menuntut keterampilan atlet yang optimal dan mempertandingkan sejauh mana seorang atlet dapat melompat dengan menggunakan kecepatan dan kekuatan tubuhnya. Tujuan pertandingan cabang atletik lompat jauh adalah untuk melampaui jarak terjauh yang dicapai kompetitornya atau atlet lompat jauh pesaingnya.
Sejarah Lompat Jauh
Ibu bisa jelaskan pada anak bagaimana awal mula atau sejarah lompat jauh. Ternyata olahraga ini sudah ada sejak zaman Romawi Kuno, lho. Pada zaman itu, lompat jauh digunakan sebagai bagian dari latihan perang atau militer. Dan untuk awal mula cabang olahraga atletik lompat jauh modern mulai dipertandingkan di Olimpiade 1896 di Yunani.
Peraturan Lompat Jauh
Supaya anak tidak bingung dan memiliki dasar pengetahuan tentang lompat jauh, Ibu juga bisa berikan informasi tentang peraturan dasar olahraga ini agar mereka lebih paham bagaimana cara melakukan lompat jauh. Berikut beberapa peraturan lompat jauh yang perlu diketahui:
- Ukuran Lapangan. Area landasan yang digunakan atlet lompat jauh memiliki panjang lintasan 40 meter dan lebar 1,22 meter. Selain itu, ada papan lompatan atau lepas landas dengan panjang 1,22 meter dan lebar 20 cm, tebal 10 cm. Untuk bak pasir tempat tempat mendarat pemain ukurannya panjang 7–9 meter dan memiliki lebar minimum 2,75 meter.
- Pengukuran lompatan. Cara mengukur lompat jauh dimulai dari ujung papan lepas landas, bukan dari kaki atlet. Jika seorang atlet memulai lompatannya satu kaki dari papan tolakan, kaki ekstra itu tidak akan dihitung dalam jarak lompatannya. 2
- Lari awalan. Ibu bisa jelaskan pada anak bahwa pada sesi awal sebelum melakukan lompatan ke bak pasir, atlet lompat jauh perlu lari jarak pendek terlebih dulu pada lintasan sepanjang 40 meter. Ini sebaiknya dilakukan dengan kecepatan tinggi untuk menciptakan momentum maksimal sebelum memulai lompatan.
- Memulai lompatan. Tahapan lompat jauh selanjutnya adalah melakukan lompatan. Untuk cara melakukan awalan lompat jauh, atlet atau pemain lompat jauh harus memulai lompatannya sebelum batas garis yang ditetapkan. Jika ada bagian dari kaki yang melewati ujung depan garis tersebut, lompatan dianggap gagal atau tidak sah.
- Cara penentuan juara. Saat dalam pertandingan ada hasil imbang dalam pengukuran jarak lompatan, maka pemenang ditentukan dengan memberikan kesempatan pada atlet yang memiliki hasil sama untuk melakukan lompatan lagi sampai ada selisih jarak lompatan untuk menentukan siapa yang memperoleh hasil lebih baik. 2
- Jumlah percobaan lompatan. Berapa kali percobaan lompatan pemain sebanyak tiga kali jika jumlah peserta lebih dari delapan orang. Namun, jika jumlah kompetitor kurang dari delapan, maka masing-masing akan diberikan enam percobaan.
Teknik Dasar Lompat Jauh
Selanjutnya Ibu juga bisa jelaskan apa saja teknik dasar lompat jauh, yang meliputi beberapa hal seperti berikut ini: 2
- Tahap approach. Atlet lompat jauh perlu memulai dari posisi yang tepat yang dimulai dengan melakukan lari pendek di lintasan dengan kecepatan yang tepat agar mencapai momentum yang cukup saat melakukan tolakan atau lompatan.
- Melakukan take off. Gerakan lompat jauh selanjutnya adalah melakukan tolakan dari papan tolakan dengan posisi tubuh yang tepat untuk mencapai jarak lompatan yang maksimal. Salah satu teknik yang perlu dikuasai adalah melakukan aksi di udara, seperti melangkah di udara (stride jump) atau mempertahankan posisi tubuh yang tepat di udara untuk mencapai jarak lompatan yang maksimal.
- Melakukan landing atau pendaratan: Atlet harus mendarat dengan posisi tubuh yang tepat di dalam bak pasir untuk mempertahankan keseimbangan tubuh dan mencapai jarak lompatan yang maksimal
Gaya Lompat Jauh
Selain teknik dasar, anak juga perlu diberitahu tentang beberapa jenis gaya lompat jauh. Contohnya adalah gaya jongkok (tuck style), gaya melayang (walking in the air), hang style, gaya sail, dan juga gaya hitch kick. Setiap gaya punya sisi plus dan minus dan perlu disesuaikan dengan kemampuan atau kekuatan masing-masing atlet lompat jauh agar mendapatkan jarak lompatan yang optimal.
Hal yang Harus Dihindari saat Berlatih Lompat Jauh
Supaya saat latihan lompat jauh anak-anak bisa mendapatkan hasil maksimal dan terhindar dari risiko cedera, ada beberapa hal yang sebaiknya dihindari, diantaranya adalah:2
- Tidak atau kurang melakukan pemanasan yang memadai sebelum latihan atau saat kompetisi.
- Memaksakan gerakan atau teknik yang belum dikuasai dengan baik.
- Tidak menggunakan peralatan lompat jauh dengan tepat, contohnya jenis sepatu. Sepatu lompat jauh harus memiliki paku di bagian bawahnya untuk memberikan cengkeraman pada landasan saat akan melakukan lompatan. Selain itu, ketebalan sol sepatu lompat jauh yang diperbolehkan dalam aturan kompetisi maksimal 13 mm.
- Kurang istirahat saat latihan.
Setelah mengenal lebih jauh tentang lompat jauh dan menjelaskannya pada anak, Ibu juga perlu menyediakan makanan dan minuman berenergi agar supaya anak bisa latihan lompat jauh dengan optimal saat energinya terpenuhi. Untuk tambahan energi anak saat ia berolahraga, berikan MILO Activ-Go.
Minuman coklat berenergi ini memiliki kandungan susu, cokelat, dan proses dua kali ekstrak malt menghasilkan energi alami di setiap butiran MILO. Susu MILO juga mengandung vitamin B2, B3, B6, B12, C, dan D, serta kalsium, fosfor, dan zat besi untuk mendukung energi dan nutrisi anak di periode tumbuh aktif.
Source:
- World Atletics. Long Jump. Dari https://worldathletics.org/disciplines/jumps/long-jump. Diakses 6/10/2023
- Bola. Daftar Aturan Perlombaan Lompat Jauh yang Perlu Diketahui. Dari https://www.bola.com/ragam/read/5137819/daftar-aturan-perlombaan-lompat-jauh-yang-perlu-diketahui. Diakses 10/10/2023
- Olympic Games. Long jump: Know how it works, rules, history and world records. Dari https://olympics.com/en/news/long-jump-athletics-rules-history-world-records-olympics-techniques . Diakses 7/10/2023
- Tutorialspoint. Long Jump. Dari https://www.tutorialspoint.com/long_jump/long_jump_rules.htm . Diakses 10/10/2023
Temukan
Resep Kreasi Milo
Ayo berkreasi dengan resep-resep menarik dari MILO untuk melengkapi energi dan nutrisi anak.