30 November 2021

Yuk, Cek 5 Fakta Minuman Less Sugar!

Bagikan Artikel:

Pastinya, Ibu selalu mau yang terbaik untuk anak. Itu sebabnya, Ibu selalu memperhatikan makanan dan minuman yang dikonsumsi anak setiap hari. Salah satu yang bisa menjadi pilihan adalah MILO Less Sugar.

Varian terbaru dari MILO ini tentunya memiliki banyak keunggulan jika dikonsumsi anak. Apa saja kelebihan varian MILO rendah gula ini? Yuk, ibu cari tahu informasinya!

1. Less Sugar Berarti Rendah Gula

Ibu pastinya sering melihat label less sugar dalam produk makanan dan minuman. Namun, tahukah arti sebenarnya? Sebenarnya, ada berapa kandungan gula dalam produk yang memberikan label misalnya dalam susu rendah gula.

Menurut aturan BPOM No.13 tahun 2016, produk yang diberikan label less sugar harus memiliki setidaknya kandungan tidak lebih dari:

  • 5 gram per 100 gram produk yang berbentuk padat;
  • 2,5 gram per 100 gram produk yang berbentuk cair.

Perlu Ibu ketahui, minuman MILO Less Sugar mengandung 0 gram sukrosa. Sukrosa sendiri adalah jenis gula pasir yang sering digunakan untuk keperluan sehari-hari dalam pembuatan makanan ataupun minuman. Artinya, MILO Less Sugar merupakan varian MILO tanpa tambahan gula pasir.

Jadi, Ibu tak perlu khawatir ketika anak mengonsumsi minuman coklat berenergi ini sehari-hari. Tentunya, aman dari kelebihan gula dan mengurangi risiko masalah kesehatan lainnya. Walaupun memiliki 0 gram Sukrosa, MILO Less Sugar tetap bisa menjadi pilihan Ibu untuk memberikan 100% energi MILO bagi anak aktif.

2. Tak Melebihi Kebutuhan Gula Anak

Kementerian Kesehatan RI juga menganjurkan batasan konsumsi gula setiap orang per hari adalah 50 gram atau setara 4 sendok makan untuk orang dewasa. Sedangkan untuk anak (6-18 tahun), boleh mengonsumsi maksimal 20 gram setiap harinya.

Walau gula dibutuhkan untuk pembentukan energi, bukan berarti anak harus mengonsumsinya berlebihan. Bila terlalu banyak, justru meningkatkan risiko kesehatan anak. Bahkan, pertumbuhan dan perkembangannya bisa terganggu, lho.

Anak dapat dengan mudah mengalami kerusakan gigi karena gula yang manis terkadang tidak bisa dibersihkan secara sempurna. Akhirnya, gula yang tersisa dalam gigi dapat mengundang bakteri perusak gigi.

Minuman rendah gula juga dapat mencegah munculnya masalah kelebihan berat badan atau obesitas. Kondisi ini dapat menimbulkan risiko komplikasi kesehatan, seperti diabetes, penyakit jantung, stroke, bahkan masalah mental.

Itu sebabnya, Ibu dianjurkan untuk memberikan kebutuhan gula dari bahan-bahan alami, seperti sayuran dan buah-buahan. Untuk tambahan, Ibu bisa memilih produk minuman yang mengandung 0 gram sukrosa, seperti MILO Less Sugar.

3. Tidak Melebihi Kalori yang Dibutuhkan Tubuh

Sebenarnya, gula dan kalori saling berhubungan. Dalam 1 sendok makan gula, terkandung 49 kalori. Namun, bukan berarti Ibu harus takut terhadap kalori. Menurut Medical News Today, manusia memerlukan kalori untuk bertahan hidup.

Tanpa adanya asupan kalori, sel-sel tubuh bisa berhenti beregenerasi, bahkan mati. Sejumlah organ tubuh juga bisa tidak bekerja dengan baik. Walau berguna, Ibu dan anak juga harus berhati-hati mengonsumsinya. Karena kelebihan kalori juga dapat menimbulkan masalah kesehatan, seperti jantung, stroke, dan juga diabetes.

Lalu, berapa sebenarnya kalori yang dibutuhkan anak dalam sehari? Sebenarnya, tidak ada ukuran pastinya. Ini karena anak memiliki berat tubuh dan juga setiap tubuh memiliki kecepatan membakar kalori dengan kecepatan berbeda. Oleh sebab itu, dianjurkan sebaiknya mengonsumsi 1600-2200 kal/hari untuk anak usia 6-12 tahun.

Namun, saat memasuki masa pubertas, kebutuhan kalori anak perempuan cenderung berkurang dibanding anak laki-laki. Terutama bagi anak yang benar-benar aktif dalam kegiatan fisik.

Kuncinya adalah mengatur masuknya asupan kalori harian. Lakukan aktivitas fisik untuk membakar kalori bila konsumsinya melebihi batas harian.

Bagaimana dengan kalori MILO Less Sugar? Perlu Ibu ketahui, dalam segelas MILO Less Sugar mengandung 120 kkal.

4. Mengurangi Risiko Penyakit

Mengapa anak tak boleh mengonsumsi minuman tinggi gula terlalu banyak? Salah satu masalahnya adalah sejumlah produk makanan lainnya memiliki kandungan gula tersembunyi. Misalnya pasta, roti, bahkan nasi. Jika anak mengonsumsi minuman manis lagi, bisa-bisa melewati batasan kebutuhan gula sehari-harinya. Tentunya, Ibu tak mau itu terjadi, kan?

Itu sebabnya, Ibu harus rajin-rajin mengecek label kandungan bahan dalam semua produk makanan dan minuman anak. Bila Ibu tak mengawasinya, bisa-bisa anak akan mengalami masalah kesehatan ketika beranjak dewasa.

Komplikasi penyakitnya tak main-main, lho. Mulai dari obesitas, serangan jantung, kurangnya performa kerja otak, diabetes, hingga masalah tulang. Bahkan, kekebalan tubuh anak juga bisa berkurang. Makanya, Ibu sebaiknya mulai memilih minuman yang aman seperti MILO Less Sugar.

5. Minuman Less Sugar Tetap Bernutrisi

Walau rendah gula, Ibu juga harus berhati-hati dalam memilih produk minuman untuk anak. Ini karena sejumlah produk justru tidak mengandung nutrisi yang dibutuhkan tubuh. Ibu bisa mengetahui kandungannya lewat tabel keterangan nutrisi yang ada di bagian belakang kemasan produk minuman. Jangan sampai salah pilih, Ibu. Pastikan anak mendapatkan gizi dari minuman yang tepat seperti MILO Less Sugar.

Baca Juga: Hindari Asupan Tinggi Gula & Beralihlah ke MILO Less Sugar

Perlu Ibu tahu, dalam segelas minuman coklat berenergi ini terdapat kandungan vitamin B2, B3, B6, B12, C, dan D, serta Kalsium, Fosfor, dan Zat Besi. Selain itu, MILO Less Sugar juga merupakan sumber Serat dan Protein yang membantu membangun dan memperbaiki jaringan tubuh. Semuanya bermanfaat untuk mendukung pertumbuhan dan juga menambah 100% energi anak.

Rasanya yang lezat yang berasal dari ekstrak malt, bubuk kakao, dan juga susu ini pasti disukai anak. Ayo, Bu, tak usah ragu lagi memberikan MILO Less Sugar untuk anak dan dapat dibeli di Shopee sekarang!

komposisi milokomposisi milo

Temukan

Resep Kreasi Milo

Ayo berkreasi dengan resep-resep menarik dari MILO untuk melengkapi energi dan nutrisi anak.

Artikel Lainnya

Tentang Aktivitas

Gerakan senam aerobik agar tidak bosan Aktivitas
Tips Latihan Gerakan Senam Aerobik Agar Tidak Bosan

Senam aerobik adalah salah satu jenis olahraga yang tidak hanya menyenangkan, tetapi juga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Olahraga ini

Mengenal pukulan pencak silat dan tekniknya Aktivitas
Mengenal Pukulan dalam Pencak Silat

Pencak silat adalah salah satu olahraga bela diri yang kaya akan nilai budaya dan tradisi. Olahraga ini tidak hanya berfokus pada kemampuan fisik,

Peraturan pencak silat yang pemula wajib tahu Aktivitas
Peraturan Pencak Silat. Pemula Wajib Tahu!

Pencak silat merupakan salah satu seni bela diri tradisional yang telah menjadi bagian tak terpisahkan dari budaya Indonesia. Seni bela diri ini tidak

Manfaat permainan tradisional Aktivitas
Manfaat Permainan Tradisional yang Perlu Diketahui

Di tengah arus modernisasi yang begitu deras, kita sering kali melupakan kekayaan budaya yang kita miliki, salah satunya adalah permainan tradisional.

Tendangan pencak silat yang perlu diketahui Aktivitas
Macam-macam Tendangan Pencak Silat yang Perlu Diketahui

Pencak silat adalah salah satu seni bela diri yang berasal dari Indonesia dan telah menjadi bagian dari budaya dan tradisi bangsa. Selain sebagai

Teknik start lari jarak pendek Aktivitas
3 Macam Start Lari Jarak Pendek yang Perlu Diketahui

Lari jarak pendek atau sprint merupakan salah satu cabang olahraga atletik yang memerlukan kecepatan, kekuatan, dan teknik yang sempurna. Dalam lari

Teknik start jongkok dalam lari jarak pendek Aktivitas
Teknik Start Jongkok Dalam Lari Pendek. Sudah Tahu?

Lari jarak pendek adalah salah satu cabang atletik yang sangat populer dan sering diperlombakan di berbagai ajang. Kecepatan dan ketepatan waktu

Manfaat pendinginan setelah olahraga untuk tubuh Aktivitas
7 Manfaat Pendinginan Setelah Olahraga

Olahraga adalah kegiatan yang sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Namun, banyak orang yang seringkali mengabaikan langkah

Cara meningkatkan motivasi belajar Aktivitas
7 Cara Meningkatkan Motivasi Belajar yang Perlu Diketahui

Setiap anak memiliki potensi yang luar biasa untuk belajar dan berkembang. Namun, terkadang, semangat untuk belajar bisa menurun, terutama jika anak

Selamat, Kamu mendapatkan ekstra 30 poin! Tonton video modul lainnya atau dapatkan ekstra 1 poin setiap Kamu menonton ulang.